Profil Lulusan Program Studi Sarjana Terapan Gizi dan Dietetika
a. Pengelola Asuhan Gizi
Mengelola pelayanan asuhan gizi dan konseling gizi pada klien sehat, klien kategori khusus (ibu hamil,
ibu menyusui, bayi, balita, anak, remaja, dewasa, lansia, olahragawan), dan pasien dengan maksimal 2
komplikasi, secara individu, kelompok, masyarakat dengan menggunakan prosedur skrining gizi dan PAGT,
dengan keunggulan Kesehatan Ibu Bayi dan Anak
b. Pengelola Program Gizi Masyarakat
Mengelola program gizi dan pemberdayaan masyarakat secara promotif, preventif, kuratif, rehabilitatif,
dan melakukan analisis data indikator masalah gizi sesuai dengan prosedur baku dan mekanisme yang telah
ditetapkan, pada individu, maupun kelompok, dan masyarakat, dengan keunggulan pada Kesehatan Ibu Bayi
dan Anak
c. Pengelola Penyelenggaraan Makanan Institusi
Mengelola pelayanan penyelenggaraan makanan institusi untuk pemenuhan kebutuhan gizi dan dietetik dalam
kondisi normal maupun darurat yang meliputi matra darat, laut, dan udara, dengan menggunakan prosedur
baku yang telah ditetapkan, pada klien individu, kelompok, masyarakat, dengan keunggulan pada Kesehatan
Ibu Bayi dan Anak
d. Edukator dan Komunikator Gizi
Menggali dan bertukar informasi secara verbal dan nonverbal, dengan memanfaatkan berbagai bentuk media,
dalam memberikan advokasi, promosi, dan edukasi pangan, gizi, dan kesehatan kepada klien individu,
kelompok, masyarakat dan profesi, menggunakan Ilmu Pengetahuan Teknologi & Seni (IPTEKS) dan prosedur
baku, dengan keunggulan pada Kesehatan Ibu Bayi dan Anak
e. Asisten Peneliti Gizi Terapan
Memanfaatkan teknologi tepat guna dan prosedur baku penelitian dalam penelitian bidang gizi klinik, gizi
masyarakat, penyelenggaraan makanan dan kesehatan pada kegiatan promotif, preventif, kuratif dan
rehabilitatif secara komprehensif dengan keunggulan pada Kesehatan Ibu Bayi dan Anak
f. Pengelola teknologi pangan lokal untuk kesehatan ibu bayi dan anak
Mengelola teknologi pangan lokal dengan menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk mengolah,
mengawetkan, dan mengembangkan produk berbahan dasar pangan lokal agar benilai tambah tinggi, aman,
bergizi untuk mendukung kesehatan ibu bayi dan anak secara global.